oleh

149 Anggota PCTA Sulut Antusias Untuk Berperan Aktif.


TopManado.com, MANADO-“Seminar Pemberdayaan Sumber Daya Manusia Pertahanan Negara” yang dipelopori oleh pengurus Parade Cinta Tanah Air Provinsi Sulawesi Utara, dibawah Kementrian Pertahanan RI, lewat Direktorat Jendral Strategi Pertahanan, yang berlangsung di Aula KOREM Santiago 131 (24/10/2018) begitu berkesan.

Seminar dihadiri oleh para Alumni PCTA Sulut bersama Siswa siswi SLTA Sederajat dan Mahasiswa didampingi oleh Para Guru dan Dosen ini menunjukan semangat cinta tanah air yang berkobar demi pencapaian cita-cita bangsa.

Dalam kegiatan seminar tersebut menghadirkan Nara sumber yang telah sukses di Sulawesi Utara, baik Sukses di bidang Usaha Kecil Menengah (UKM) maupun sukses dilayar kaca.

Antusias para peserta dengan kehadiran para motivator dalam memberikan materi patut diapresiasi, karena selain menumbuhkan semangat perjuangan dalam menggapai impian/cita-cita, juga membuhkan mental anak bangsa yang pantang menyerah, tetap kreatif, inovatif dan berkarakter dalam mewujudkan nilai-nilai cinta tanah air. Hal itu nampak dari interaksi antara peserta dengan para Nara sumber. Demikianlah yang diharapkan oleh pengurus PCTA dalam kegiatan seminar ini.

Dengan bergabung menjadi Alumni Parade Cinta Tanah Air Aktif, diharapkan Generasi Muda sulawesi utara dapat menjadikan momentum ini sebagai ajang tindakan nyata dalam mewujudkan rasa cinta tanah air kepada bangsa ini.ujar Budianto Eldist Pengurus Pcta Sulut

Melalui kegiatan Pemberdayaan Sumber Daya Manusia Pertahanan Negara, Pengurus PCTA Sulawesi Utara Berhasil Mengajak 149 Orang Siswa dan Mahasiswa Menjadi anggota Aktif PCTA” .

Hadir dalam Kegiatan Pemberdayaan SDM Pertahanan Negara Kolonel Kav.Tri Agus Suwanto Pembina PCTA Sulut.

(IMEY)