oleh

Program C 3Pilihan Workshop Tim KPK RI Bagian Pemberitaan dan Publikasi

TopManado.com, Manado – Dalam menjalani fungsinya sebagai Walikota Manado, Vicky Lumentut, bersama Wakil Walikota, Mor Bastiaan, membuat dan merangcangkan Plan, dimana transparansi dan akuntabilitas tata kelola pemerintahan, dengan membangun sebuah sistim layanan inovasi dalam pelayanan publik yang menyediakan data dan berbagai informasi dilingkup pemerintahan melalui Cerdas Command Center (C3).

Dalam trobosan sistem plan, Cerdas Command Center Pemerintah Kota Manado pun, mendapat apresiasi dari Komisi Pemberantasan Korupsi Republik Indonesia (KPK RI). Tercatat kurun waktu 4 bulan, sejak Agustus hingga November, 2019 tercatat 3 kali Tim KPK bergantian mengunjungi Manado, lebih khusus melihat dari dekat keberadaan Cerdas Command Center, yang salahsatu kegunaannya adalah memantau situasi dan kondisi, termasuk pengawasan dan penyebaran informasi secara real time melalui teknologi canggih, pelayanan publik di Kota Manado juga dapat diakses dengan mudah sehingga pemerintah dapat mengambil keputusan dengan cepat dan tepat.

Kehadiran Tim KPK RI Bidang Pemberitaan dan Publikasi sebenarnya diluar ekspektasi mereka, tidak menyangka Kota Manado, sebuah Kota sedang di Utara NKRI ini, tengah berusaha dan berupaya menjadikan Ibukota Provinsi Sulawesi Utara ini, sebagai kota cerdas (smart city) berbasis teknologi infomasi dan komunikasi, dalam rangka mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik serta meningkatkan kualitas pelayanan publik yang lebih baik kedepan, untuk Manado Cerdas 2021 yang adalah visi dan misi Walikota dan Wakil Walikota.

Diawali dengan pergantian pimpinan Koordinasi Supervisi Pencegahan atau Korsupgah Wilayah IX dari Indra Furqon kepada Ibu Ida yang memperkenalkan diri pada awal Agustus 2019, dilanjutkan dengan kunjungan ke Cerdas Command Center pada hari yang sama. Lanjut Pada 11 September 2019.

Tim KPK, Koordinator Wilayah IX, Irawati dan Ibu Ayu Nurdiyani, kembali mengunjungi Cerdas Comand Center, yang diterima langsung oleh Kepala Dinas Kominfo Manado Erwin Kontu. Kunjungan tim Humas KPK korwil IX itu bertujuan untuk membuat profile Cerdas Command Center, yang diharapkan nantinya bisa menjadi informasi dan dapat disebarkan di wilayah Timur Indonesia. Selain itu juga menjadi Best Practice dan Leading Sektor untuk Keterbukaan Informasi Publik dan Inovasi di dalamnya. Tak lupa dalam kunjungan tersebut, Ayu Nurdiyani memberikan apresiasi dengan menuliskan sebuah papan digital diruangan C3 Kota Manado.

Pilihan KPK RI Kota Manado sebagai Lokasi penyelenggaraan Workshop bersamaan dengan peliputan profil Cerdas Command Center, tidak disangka Walikota Manado, Vicky Lumentut. ‘Saya baru diberitahu, ternyata dua hari kemarin, Senin dan Selasa tanggal 4 dan 5 November, Tim Komisi Pemberantasan Korupsi melalui Bagian Pemberitaan dan Publikasi yang dipimpin Ibu Yuyuk Andriati Iskak melaksanakan Workshop Jurnalisme Warga Antilkorupsi di Cerdas Command Center.

“Tentu pilihan kepada Kota Manado menunjukkan langkah-langkah kita menuju penyelenggara pemerintahan yang good government and clean governance dinilai oleh KPK sudah on the track,” ujar Walikota.

Saat mengunjungi Stand Kota Manado pada Pameran Program 100 Smart City Indonesia, Rabu (05/11) lalu, di Balai Sudirman Jakarta. Sebagaimana dikemukakan Kepala Dinas Kominfo Kota Manado, Erwin Kontu, didampingi Kepala Bidang Aplikasi Informatika Heintje Lombone, Kepala Bidang Informasi dan Komunikasi Publik, Lidya Kaawoan, Walikota Manado mengapresiasi pilihan KPK untuk menyelenggarakan Workshop di C3.

Menurut Kadis Kontu,’Pak Walikota lebih merasa surprise karena KPK melalui Tim Pemberitaan dan Publikasi dan Tim Korsupgah memilih Manado menjadi Pilot Porject Keterbukaan Informasi dan Pelayanan Publik sehingga dibuat profilnya langsung oleh Tim melalui Tasia dan Ayu.

Ternyata dengan menghadirkan potensi terbaik, kita menjadi role model bagi daerah-daerah lain. Saya sendiri ikut-ikutan surprise karena ternyata APBD Kota Manado sudah diupload ke publik sejak tahun 2012 dan tahun ini APBD 2018 baik Induk maupun perubahan, lengkap terpampang pada di website yang dikelola tim ITnya Ibu Liny Tambajong selaku Kepala Bapelitangda