oleh

Dishub Manado Lakukan Rekayasa Lalin, Pada Upacara Adat Tulude

TopManado.com, MANADO– Dinas Perhubungan bekerjasama dengan Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polresta Manado, melakukan rekayasa lalin, untuk melancarkan lalu lintas (lalin) saat pelaksanaan Upacara Adat Tulude.

Hal ini dilakukan untuk mencegah terjadi penumpukan kendaraan, apalagi Upacara Adat Tulude ini akan dihadiri oleh ribuan masyarakat, “ujar Kadishub Michael Tandirerung.

“Kami harap masyarakat yang menggunakan kendaraan bermotor tidak terjebak kemacetan dan untuk menghindari titik-titik yang akan dilewati arak-arakan Kue Tamo,” tegas Tandirerung didampingi Kepala Bidang LLAJ Donal Wilar.

Sebagaimana diketahui, arak-arakan Kue Tamo akan diarak dari Gereja Sentrum menuju jalan Lawangirung, berputar menuju arah Taman Kesatuan Bangsa (TKB) menyusuri jalan Walanda Maramis dan finish di lapangan Sparta Tikala.

Adapun informasi, Upacara Adat Tulude Kota Manado yang akan digelar pada Rabu (5/2/2020), sore pukul 15:00 dipusatkan di Lapangan Sparta Tikala. Sementara pawai Kue Tamo dimulai pukul 14.00 atau 2 sore.

(Dave)